Pages

Jumat, 29 April 2011

About Bruno Mars


Pete Gene Hernandez atau lebih akrab dipanggil Bruno Mars adalah seorang vokalis yang lahir di Honolulu, Hawai pada tanggal 8 Oktober 1985.

Sebelum terkenal, Bruno menjajaki karirnya di bidang musik ketika menjadi penulis lagu untuk Travie McCoy, Flo-Rida, Adam Levine, Sean Kingston, dan masih banyak lagi. Hingga akhirnya ia menjadi soloist dan digaet oleh B.O.B dengan lagunya yg berjudul Nothin on You dan bersama Travie McCoy dengan lagunya Billionaire.

Debut album pertamanya dikeluarkan pada tanggal 4 Oktober 2010, dengan album berjudul Doo-Woops & Holligans Dengan single pertamanya berjudul Just The Way You are dan berhasil memuncaki Billboard Hot 100, dan single keduanya yang berjudul Grenade yang juga berhasil memuncaki Billboard Hot 100.

Album pertamanya terjual laris di USA hingga 55.000 keping, dan single pertamanya yang berjudul Just The Way You Are memberikan hasil yang positif baginya dengan mendatangkan piala Grammy Awards 2010 untuk Best Male Pop Vocal Performance.

Inilah video penampilan Bruno Mars dengan single pertamanya Just The Way You are yang dia nyanyikan ketika memenangkan Grammy Awards tahun 2010

1 komentar:

Posting Komentar